You are currently viewing Daftar Harga Trophy Berdasarkan Materialnya
  • Post author:
  • Post published:15 September 2021
  • Reading time:5 mins read

Harga Trophy Berdasarkan Materialnya

Apakah Anda ingin membuat sebuah trophy untuk penghargaan namun bingung dalam menentukan budgetnya? Mencari harga trophy yang terjangkau memang tidak mudah karena setiap bahan pasti memiliki harga yang berbeda-beda.

Untuk itulah, Anda harus mengetahui dengan baik jenis material apa yang diinginkan untuk menentukan budget yang tepat. Kira-kira apa saja sih material yang sering digunakan untuk membuat trophy dan mana yang harganya paling terjangkau?

Harga Trophy Sesuai Material

Penghargaan dan trophy memiliki sejarah panjang dan telah menjadi pusat perhatian dalam semua jenis kompetisi apapun. Pemberian trophy untuk acara sangat penting baik bagi penerima maupun penyelenggara.

Bagi penerimanya, trophy dapat dijadikan sebagai pengingat yang kuat akan kesuksesan dan prestasi yang diraihnya sekaligus mewakili status dan reputasi pemberi penghargaan.

Ya, trophy adalah benda yang sangat penting dan ketika Anda sedang menyelenggarakan kompetisi, maka pastikan bahwa trophy yang Anda buat harus mengesankan. Untuk alasan inilah Anda harus sangat teliti saat memilih trophy yang sempurna untuk acara Anda, berikut pilihan material trophy :

1. Kaca

Harga Trophy kaca

Kaca adalah bahan yang sering dijadikan sebagai pilihan untuk membuat trophy. Trophy kaca biasanya terbuat dari lembaran besar bahan kaca yang dipotong menjadi berbagai bentuk dan ukuran sesuai desain yang diinginkan.
Kaca tersedia dalam berbagai ketebalan dan bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Trophy kaca dapat terlihat elegan, canggih, dan eksotis. Trophy dari kaca juga dapat disesuaikan dengan anggaran Anda.

2. Akrilik

template desain plakat

Trophy akrilik dikenal dengan harganya yang sangat murah dan memiliki daya tahan tinggi. Material satu ini terlihat sangat mirip dengan trophy kaca dan itulah sebabnya akrilik semakin populer digunakan akhir-akhir ini sebagai alternatif yang lebih murah.

Bahan yang digunakan sangat ringan dan membutuhkan perawatan yang lebih sedikit daripada trophy kaca. Tidak hanya itu, trophy akrilik juga tidak mudah pecah.

Trophy akrilik dapat dibuat dalam berbagai desain kreatif juga karena bahannya mudah dibentuk menjadi bentuk apa pun yang diinginkan.

3. Kristal

Piala Kristal Sayembara Transport harga trophy

Kristal adalah salah satu bahan yang paling dicari untuk trophy saat ini. Bahannya terlihat seperti kaca sementara kandungan timbalnya membuat kristal lebih lembut dan dapat dibentuk menjadi desain yang diinginkan.

Kristal memiliki kemampuan untuk memantulkan cahaya menjadi spektrum warna yang cemerlang sehingga memanjakan mata.

Beberapa orang mengatakan bahwa kualitas dan keanggunan trophy kristal tidak dapat direplikasi dalam bahan lain. Namun, harga trophy dari kristal tentu sangat mahal ya dibandingkan material lainnya.

4. Kayu

PLAKAT-BASKET-KAYU-PAMA

Trofi kayu telah populer sejak dahulu kala. Bahan satu ini cocok untuk semua jenis acara dan dapat digunakan untuk membuat trophy khusus dengan tekstur dan hasil akhir yang berbeda. Tidak hanya itu, bahannya juga ramah lingkungan.

Umumnya, trophy yang terbuat dari kayu berukuran lebih besar. Bahan satu ini juga tahan lama dan secara alami dapat menjadi pilihan klasik untuk trophy kustom Anda.

5. Logam

Piala Bergilir Sepakbola Wanita Menpora
Piala Bergilir Sepakbola Wanita Menpora

Trophy dari logam juga bisa menjadi pilihan selanjutnya. Logam memiliki sifat yang tahan lama daripada jenis bahan lain yang digunakan untuk membuat trophy. Logam bisa digunakan dalam bentuk dan desain apa pun.

Baca Juga: Contoh Plakat Seminar

Meskipun dapat memakan waktu lebih lama untuk membuat trophy logam, penampilan, gaya dan desainnya benar-benar bagus untuk dijadikan sebagai hadiah kompetisi bergengsi.. Ketika trophy logam dipoles, kilaunya menjadi lebih bagus dipandang.

Pembuatan trophy khusus biasanya menggunakan metode pencetakan injeksi plastik untuk dibuat sesuai dengan keinginan klien. Namun, beberapa perusahaan mungkin menggunakan metode lain, seperti die-casting, untuk membuat trophy dan plakat custom.

Nah, kalau Anda sedang mencari harga trophy murah dengan kualitas yang bagus, Kreasi Plakat bisa menjadi solusi Anda.

Baik Anda ingin membuat trophy dari logam, kaca, akrilik, kayu ataupun kristal, Kreasi Plakat bisa menyesuaikannya untuk Anda. Kunjungi situs kreasiplakat.com dan temukan contoh desain terbaik untuk trophy Anda.